Darimana Anggaran BLT Minyak Goreng?

Presiden Jokowi menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng kepada sejumlah pedagang kecil dan penerima di Pasar Rakyat Angso Duo Baru, Kota Jambi, Kamis. (Foto: Lukas - Biro Pers Sekretariat Presiden)

jabartrigger.com – Di tengah mahalnya harga minyak goreng, pemerintah meluncurkan program Bantuan Langsung Tunai Minyak Goreng.

BLT akan diberikan kepada 20,5 juta keluarga yang termasuk dalam daftar bantuan pangan non tunai dan program keluarga harapan  dengan total anggaran senilai Rp6,95 triliun.

Darimanakah anggaran pemerintah untuk program tersebut?

Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan Isa Rachmawarta mengatakan proses penganggaran program dilakukan dengan sangat cepat melalui fleksibilitas APBN.

“Bisa kita lakukan percapatan karena kita memasukkan program BLT Migor ini sebagai bagian dari program bansos pangan untuk kepada keluarga-keluarga dan menjadi satu juga dengan BT-PKLWN (Bantuan Tunai-Pedagang Kaki Lima, Warung dan Nelayan) dalam hal ini sfesifik tambahan untuk PKLW yang melakukan usaha di bidang makanan,” kata Isa dalam konferensi pers, melansir suara.com, Jumat (8/4/2022).

Baca juga  Pengamat Nilai Kebijakan Larangan Ekspor CPO Perlu Buat Jaga Stok Minyak Goreng

Isa menjelaskan untuk BLT migor yang akan berikan kepada 20,65 juta keluarga dengan anggaran mencapai Rp6,2 triliun. Sementara untuk program BLT migor PKLW makanan akan diberikan kepada 2,5 juta PKLW untuk anggaran disiapkan Rp750 miliar.

“Dananya kita gunakan dana yang kita salurkan untuk PKLW dan Kemensos untuk keluarga penerima PKH dan bansos pangan,” tambah Isa.

Jika ada kekurangan, pemerintah akan mengupayakan untuk menyalurkan kemudian atau menyusul. “Yang penting kita bisa melakukan arahan Presiden,” ujarnya.

Baca juga  Kamis Pagi IHSG Dibuka Naik ke Level 6.617

Dia mengatakan seminggu sebelum Idul Fitri, penyaluran BLT tuntas.

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *