Valentino Rossi Blak-blakan soal Rencana Pensiun

Dalam file foto yang diambil pada 16 Juli 2020 ini, pebalap Monster Energy Yamaha Italia, Valentino Rossi menghadiri konferensi pers di arena pacuan kuda Jerez di Jerez de la Frontera menjelang Grand Prix Spanyol.

jabartrigger.com – Valentino Rossi memang sudah sejak lama diisukan pensiun dari MotoGP. Sebelum pindah ke tim Petronas Yamaha SRT, ia pun dikabarkan akan pensiun karena Yamaha memilih mengangkat pembalap muda Fabio Quartararo.

Namun seiring berjalannya waktu, The Doctor justru memilih pindah ke tim satelit Yamaha. Dalam kontraknya, ia dikontrak 1 tahun plus 1 tahun berikutnya jika performanya meningkat.

Hal inilah yang menjadi dasar pembalap bernomor 46 tersebut untuk memutuskan pensiun. Keputusan pensiun akan diumumnya di pertengahan musim MotoGP 2021 ini.

“Saya akan memutuskan selama liburan musim panas, jadi di tengah musim. Saya ingin menjalani setengah musim dan kemudian menentukan pilihan berdasarkan pada hasil,” kata Rossi dikutip dari Crash.

“Jika saya hebat dan dapat berjuang untuk podium, dapat berjuang untuk kemenangan, saya akan bertahan untuk tahun berikutnya. Jika tidak, maka pensiun,” tambahnya.

Baca juga  Tunjuk Kader NU dari Parpol ke Kepengurusan Baru, Janji Gus Yahya Disinggung

Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, memacu motornya pada balapan MotoGP Thailand di Sirkuit Buriram, Minggu (6/10/2019). Dibuntuti duo rider Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins. [AFP/Lillian Suwanrumpha]
Ia pun mengakui kalau keputusan pensiun bukanlah hal yang mudah. Rossi merasa bahwa kehidupannya akan berubah drastis ketika berhenti menjadi pembalap.

Akan tetapi, juara dunia sembilan kali itu melempar wacana bakal tetap membalap tetapi tidak menggunakan motor. Kemungkinan, ia akan beralih mengedarai mobil.

“Saya ingin terus menjadi pembalap dan balapan dengan mobil. Jadi mungkin akan berubah, tetapi tidak banyak yang saya harapkan,” ujar Valentino Rossi.

Baca juga  Tendangan Geledek Casemiro Bawa Selecao ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022

 

Sumber : Suara.com

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *